Sunday 21 October 2018

Pengertian Sederhana Mengenal Internet Of Thing (IOT)

 Pengertian Sederhana Mengenal Internet  Of Thing (IOT)

kapalomen.com

Sekarang ini banyak kalangan masyarakat yang menyukai teknologi membicarakan Internet of Thing atau disebut juga IoT.Teknologi bukan hanya konsep semata memengaruhi kehidupan manusia, akan tetapi juga memudahkan  kehidupan masyarakat.Penjelasan dari teknologi IoT sendiri ialah sebuah konsep dimana suatu objek berkemampuan untuk menstransfer data melalui jaringan tanpa memerlukan interaksi antara manusia ke manusia atau manusia ke komputer.
IoT sendiri telah berkembang dari kovergensi teknologi nirkabel,Micro-electromechanical system(MEMS) dan internet. Konsep IoT diperkenalkan mulai tahun 1999 diprsentasikan oleh Kevin Ashton Co-founder adn Executive Director of the Auto-ID Center di MIT.
Sekarang kita membahas keuntungan teknologi IoT bagi kehidupan manusia, Yang masih berdasarkan hasil studi Aruba. Di Asia Pasifik, Sebanyak 35% bisnis telah mengaku mendapatkan peningkatan laba signiikan setelah menerapkan IoT. Angka ini lebih dari  ekspetasi awalnya memproyeksikan laba besar dari investasi IoT sebesar 15%.
 Berikut pemanfaatan  teknologi bagi pelaku industri:
  • Pertama perusahaan Enterprise memperkenalkan perangkat IoT kelingkungan kerjanya untuk pemantauan jarak jauh(remote monitoring) dan pembuatan layanan berbasis lokasi dalam ruangan(indoor). hal ini sangat ampuh untuk meningkatkan produktifitas karyawan.
  • Kedua perusahaan Industri penggunaan IoT sendiri untuk memantau dan memelihara fungsi-fungsi utama yang dianggap kasus pemanfaatan yang berpengaruh disektor ini. Sedangkan disektor paling potensial adalah  penggunaan kameta pengintai IP(IP Camera) untuk menjaga keamanan secara fisik.
  • Ketiga perusahaan pelayanan kesehatan  menggunakan perangkat IoT untuk penempatan pemantauan dan pemeliharaan fasilitas-fasilitas mereka.
  • Keempat bagi perusahaan Retail layanan-layanan lokasi didalam toko menghadirkan personalisasi penawaran dan informasi produk kepada pembeli dengan teknologi IoT ini.
Sumber referensi:
https://infokomputer.grid.id

0 comments:

Post a Comment